Definisi perusahaan dan tujuannya

Selamat siang sobat, semoga kalian selalu dalam keadaan sehat. Kali ini saya ingin menuliskan tentang DEFINISI PERUSAHAAN DAN TUJUANNYA.

DEFINISI PERUSAHAAN

Perusahaan merupakan organisasi yang mengkombinasikan dan mengorganisasikan sumber daya untuk keperluan produksi barang dan jasa penjualan (Salvatore 2004). Menurut Barthwal (2010), perusahaan merupakan sebuah organisasi milik seseorang atau beberapa orang secara bersama-sama yang terlibat dalam berbagai bentuk aktivitasi produktif maupun aktivitas lain yang telah ditentukan sebelumnya.
Sementara itu Kanterelis (2007) menyatakan bahwa perusahaan adalah suatu mesin utnuk memuaskan kebutuhan manusia atau masyarakat, dimana perusahaan memperoleh pendapatan dari masyarakat yang selanjutnya didistribusikan kepada pemilik perusahaan, pekerja, pemasok dan penyedia barang public.

Clarkson dan Miller (1982) menyatakan bahwa perusahaan ada ketika produksi produk tertentu secara bersama-sama melalui perusahaan dapat dihasilkan jumlah unit produk yang lebih besar dibandingkan penjumlahan unit produk yang dihasilkan oleh seluruh produsen jika proses produksi dilakukan secara terpisah oleh masing-masing individu produsen. Sementara itu, Salvatore (2004) menjelaskan bahwa perusahaan ada karena para wirausahawan mengalami kesulitan untuk mengadakan dan memonitor kontrak dengan pemilik sumberdaya secara efisien dalam setiap tahapan proses produksi.
Kehadiran perusahaan dapat menurunkan biaya transaksi dan, melalui internalisasi berbagai macam transaksi lewat berbagai macam fungsi dalam perusahaan, dapat menghindarkan proses produksi dari berbagai regulasi pemerintah yang mendorong peningkatan biaya transaksi.

Tujuan Perusahaan

Tujuan perusahaan menjadi salah satu aspek yang penting dalam teori perusahaan. Dalam hal ini, tujuan menciptakan suatu kerangka terstruktur terkait aktivitas perusahaan yang akan menjadi acuan bagi perusahaan untuk mencapai efisiensi serta menunjukkan kebijakan-kebijakan yang akan diambil dalam rangka mencapai output yang diharapkan.

Disamping itu, tujuan perusahaan juga menjadi ukuran bagi perusahaan dalam menentukan tingkat keberhasilan dari aktivitasny. Oleh karena itu, tujuan perusahaan harus jelas sehingga mampu menyediakan acuan bagi stakeholders perusahaan dalam menjalankan fungsinya masing-masing maupun dalam menilai kinerja perusahaan.


Tujuan perusahaan yang paling sering dikemukakan dalam berbagai literalur adalah maksimisasi profit. Meskipun demikian, terdapat berbagai tujuan lain perusahaan, misalnya maksimilisasi penjualan, maksimisasi nilai perusahaan, maksimisasi pertumbuhan perusahaan, motivasi manajerial, stabilisasi produksi, optimalitas persediaan stabilitas dan ekspansi pemasaran serta penguasaan pasar.

Reviews:

Posting Komentar

ECONOESIA © 2014 - Designed by Templateism.com, Plugins By MyBloggerLab.com

Contact us

Diberdayakan oleh Blogger.